Batulicin,Wartatanbu.com – Sebanyak 35 anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu terpilih periode 2024-2029 resmi dilantik.
Pelantikan tersebut digelar di Gedung DPRD Kabupaten Tanah Bumbu, Senin (26/8/24) pagi.
Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu dipandu oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Tanah Bumbu.
Dihadiri Bupati Tanah Bumbu,HM Zairullah Azhar beserta unsur Forkopimda,Sekretaris Daerah Kabupaten Tanbu,para staf ahli Bupati, para Asisten, Kepala SKPD,organisasi kemasyarakatan, tokoh adat, dan tokoh agama serta keluarga anggota Dewan terpilih.
Selain pengambilan sumpah/janji dilaksanakan juga pengumuman pimpinan sementara DPRD Kabupaten Tanah Bumbu yang dibacakan oleh Sekretaris DPRD Kabupaten Tanbu, Maryadi.
Ditunjuk sebagai Ketua Sementara Pimpinan DPRD Kabupaten Tanah Bumbu yakni Andrean Atma Maulani, SH dari PDI-P dan Wakil Ketua sementara, H Hasanuddin dari PKB.
Penunjukan tersebut ditandai dengan penyerahan palu sidang dari Ketua DPRD lama ke Ketua DPRD sementara.
Usai pelantikan, seluruh anggota dewan terpilih menerima ucapan selamat dari para tamu undangan.
Bupati Tanah Bumbu mengucapkan selamat bekerja kepada seluruh anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu Periode 2024-2029.
Ia berharap, sinergitas dan kolaborasi antara Pemerintah daerah dengan seluruh anggota DPRD terus terjaga kedepan.
Atas nama Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu , bupati mengucapkan selamat dan sukses kepada para anggota dewan yang telah resmi dilantik.
“Selamat bertugas, semoga amanah dan tanggung jawab yang diemban dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya untuk kepentingan bersama.” ucapnya.
Berikut ini adalah daftar nama Anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu Periode 2024-2029
PDIP
1.Andrean Atma Maulani, SH
2.H Abdul Kadir
3.Abdul Rahim
4.Nur Khalifah
5.I Wayan Sudarma, S.Sos, MM
6.Andi Erwin Prasetya
7.Asri Noviandani, SP
8.Parman, S.Pi
9.Sarniah, ST
PKB
1.H Hasanuddin, S.Ag
2.Andi Asdar Wijjaya, S.E
3.H. Muhammad Haris Fadilah, SE, MM
4.H. Irin
5.Tarmiji, S.Pd, MA
6.H. Fathur Rokhman
7.H.Jumron.AR
Partai Gerindra
1.Dading Kalbuadi, SH, M.Kn
2.Said Ismail Khollil Alydrus
3.H. Boby Rahman, SH, MH
4.Andy Susilo, ST
5.Sya’bani Rasul, S.E
6.Sayono
PAN
1.Andi Rustianto
2.Rusdi
3.Masripay
4.Zainal Abidin
5.Makhruri, S.E, M.I.P
Golkar
1.M. Dodi Trinur Rizky HS, S.H.
2.Harmanuddin, SH
3.Sayid Sultan Hasan
Nasdem
1.Andi Herianto, S.M
2.H. Gt. M. Erwin Arifin, S.E
3.Hj Ernawati, S.Sos
PKS
1.Abrurrahman
2.H. Bahjuli Rahman
(Alam/wtol).